Unik : Ayam Ini Tetap Hidup Tanpa Kepala Selama 18 Bulan

Ya sebuah kejadian yang di anggap ajaib dimana seekor ayam mampu bertahan hidup tanpa kepala dalam waktu yang lama yakni mampu bertahan hidup selama 18 bulan. kejadian ini terjadi 70 tahun silam di Colorado, AS. Pada kesempatan kali ini CepetBanget akan sedikit mengulas ayam unik tersebut, Langsung saja simak artikel dibawah :)

Awal mula munculnya ayam ajaib ini adalah ketika Lloyd Olsen memotong seekor ayam yang akan dimasak oleh istrinya untuk hidangan makan malam keluarganya. Namun setelah ayam di potong dengan cara di penggal kepalanya hingga terputus dengan kampak dan tubuh ayam tanpa kepala di letakan di tanah, Namun yang terjadi bukanya ayam tanpa kepala tersebut mati malah justru ayam secara tiba-tiba bangun dan berjalan ke segala arah, meski dalam kondisi kepala sudah terpisah dari tubuhnya.


Ayam Ini Tetap Hidup Tanpa Kepala Selama 18 Bulan

Karena kejadian tersebut ayam masih tetap hidup meski tanpa kepala dan merasa kasihan tehadap si ayam akhirnya Lloyd memutuskan untuk tidak membunuh ayam ini dan memasaknya. Lloyd yang mersa terheran-heran atas kejadian ini kemudian membiarkan ayam ini hingga satu hari, Namun ayam tanpa kepala tersebut masih tetap bertahan hidup dan akhirnya Lloyd memberi nama kepada ayam tersebut Mike

Dalam mencukupi kebutuhan makan ayam tersebut, Lloyd mencoba memberi makan dan minum menggunakan alat tetes, atau pipet, melalui tenggorokan ayam yang terbuka hingga beberapa waktu dan ayam tetap bertahan hidup, bahkan tubuh ayam itu terlihat makin gemuk.


Ayam Ini Tetap Hidup Tanpa Kepala Selama 18 Bulan

Lloyd, Karena penasaran dengan kejadian unik ini, kemudian ia membawa ayamnya itu ke Universitas Utah. Ilmuwan di kampus itu pun sontak terkejut melihat seekor ayam tanpa kepala yang bisa mondar-mandir berjalan kesana-kemari.

Setelah di lakukan penelitian, Ternyata ada sedikit ketidak kesempurnaan ketika Lloyd memenggal kepala si ayam, kapak yang ia gunakan tidak mengenai vena jugularis (jugular vein), yaitu pembuluh darah di bagian leher. Ia hanya memotong sebagian tulang kepala yang membuat ayam masih memiliki sebagian batang otaknya. Karena hal itu lah yang menyebabkan ayam tersebut masih bisa bertahan hidup normal layaknya ayam biasa yang menunjukkan prilaku mematuk dan berkokok dan mampu menumbuhkan bulu-bulu baru walaupun tanpa memiliki kepala. 

Setelah mengetahui penyebabnya akhirnya Lloyd memutuskan terus merawat ayam tanpa kepala itu dengan memberinya makanan dan minum melalui pipet. Kabar kejadian tersebut lantas membuat heboh dan menjadi topik perbincangan hangat di Fruita, Colorado, bahkan hingga ke seluruh wilayah AS.


Ayam Ini Tetap Hidup Tanpa Kepala Selama 18 Bulan

Karena kepopuleranya kejadian tersebut membauat banyak orang penasaran ingin melihat keberadaan Mike si ayam tanpa kepala, melihat antusias orang-orang yang penasaran Lloyd pun memanfaatkanya untuk mencari keuntungan dia memasang tarif 25 sen untuk siapapun orang yang mau melihat ayam ajaibnya dalam sebuah tour keliling negeri.

Berkat ayam ajaibnya yang mampu hidup tanpa kepala itu, Lloyd berhasil mengumpulkan uang hingga 4.500 dollar AS setiap bulan. Bahkan tidak sedikit pula yang menawar ayam unik tersebut dengan harga yang tinggi pada saat itu. Penawaran tertinggi yang pernah diterima Lloyd adalah 10 ribu dollar AS. Tetapi semua ia tolak.

Namun sayang 2 tahun kemudian, Ayam tersebut mati Maret 1947 karena tersedak. Kematian Mike terjadi lantaran Lloyd Olsen tak berhasil menemukan pipet untuk membersihkan tenggorokan ayam yang terbuka.

Sumber : di kumpulkan dari berbagai blog di internet

Related Posts

Unik : Ayam Ini Tetap Hidup Tanpa Kepala Selama 18 Bulan
4/ 5
Oleh